Bahagia tentu yang dirasakan oleh Pak Akbar seperti yang aku rasakan pada malam itu saat pertama kali mempunyai blog dan menulis perdana di blog. Paragrap pertama dituntun oleh KangAsep sendiri dan paragrap kedua dilanjutkan dari shodaqoh kata-katanya Pak DR.Nastain dari Kota Batam. Dan dilanjut menembak Bu Nur Hikmah Wijaya dari Bekasi untuk menyumbangkan tulisannya. Tembak menembak, dadakan di tempat, begitulah gaya KangAsep jika sudah main tembaknya dan selalu bikin deg-degan. Jujur, sangat meriah karena tidak ada yang merasa paling bisa. Semuanya proses berbagi, saling ngisi. Namun gaya itu yang bikin komunitas ini makin asyik karena sport jantungnya luar biasa banget. Adrenalin terpacu GILA-GILAAN!
Belum selesai menulis sudah menembak Ibu Ari untuk mengucapkan kesan pesan SAGUSAPOP. Kesan Ibu Ari bahwa sagudapop itu Kreatif, Inovatif, Inspiratif dan GILA serta ikhlas berbagi ilmu. Ibu Ari yang nonis pun senang dengan keluarga besar SAGUSAPOP tak lain karena jiwa kekeluargaannya, kejujurannya, kesederhanaannya, kegilaannya, kesabarannya, dan emang GILA banget sih.
Bagi ibu Ary, TOT JABAR yang biasanya belajar serius, orang-orangnya seriusan, namun dengan SAGUSAPOP belajarnya justru jadi sangat mengasyikkan. Tak terasa, padahal KangAsep itu menjebak bu Ari untuk berbicara dan ditulis di paragrap ke empat oleh Pak Akbar. Tujuannya jelas, bincang-bincang nair, apa adanya, spontan, tak dibuat-buat lalu langaung jadi ketikan sang penulis from NTB.
Kata Kang Founder, buruan tulis yang kau dengar! Segera tulis yang kau lihat! Tuliskan apa yang tengah kau rasakan!
Jangan pernah takut dikata-katain GILA oleh mereka yang ngakunya 'waras' karena Nabi SAW saja sudah sangat kebal, tabah and sabar dilabeli negatif oleh para haters saat arab jahiliyah dulu. Rasul SAW pun sering mendapat stigma negatif, dikatain GILA! Namun Allah SWT menjawab dalam kitab-NYA; WA MAA SHOOHIBUKUM BI MAJNUUN! Sesungguhnya sahabatmu itu tidak GILA!
Saking Simpatinya Ibu Ari dari ToT Jabar terhadap SAGUSAPOP, Foundernya dan sahabat-sahabatnya, sampai sempat-sempatnya Ibu Ary menyengajakan telephon Kang Founder dan menawarkan dukungan untuk pencalonan ketua wilayah ikatan Guru Indonesia Provinsi Jawa Barat bulan Desember nanti. Namun dengan halus KangAsep menyatakan tidak bersedia. Meski demikian KangAsep dan komunitasnya siap berkontribusi mensupport JABAR.
Ketika ibu Ari kewalahan memenej kegiatan ToT Jabar maka beliau tak segan-segan menjapri sang founder untuk meminta bantuan dari komunitas KangAsep untuk ikut menyemarakan literasi digital Jabar. Kullu ma'ruf shodaqoh, setiap kebaikan adalah shoddqoh, itu sudah jadi prinsip founder SAGUSAPOP.
Dalam komunitas KangAsep, ke-GILA-an kita itu maksudnya Gali Ilmu Langsung Amalkan! memang benar-benar GILA kan? wkwkwk. GILA! Gali Ilmunya Lalu Action! Semakin menGILAi proses Tholabul 'Ilmi atau pengembangan diri maka kita akan semakin luas wawasan kita tentang keilmuan dan semakin bisa jadi guru yang kreatif dan menjadi orang tua zaman now yang bisa mengikuti perkembangan zaman namun masih tetap dalam norma serta etika atau adab yang merujuk pada al-Quran dan Sunnah nabi SAW. Inilah indahnya kebersamaan dengan keluarga SAGUSAPOP yang selalu menggairahkan dan bikin mempesesona.
Blora, 6 Oktober 2021. (21.25)